Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Cara Ampuh Blokir Aplikasi & Berkas Exe

Cara Ampuh Blokir Aplikasi & Berkas Exe

Cara Ampuh Blokir Aplikasi & Berkas Exe


Terkadang kita kesal dengan customer yang seringkali menggunakan + install secara sembarang software yang berada di dunia maya. Tanpa mereka tahu. Terkadang software tersebut disisipi dengan " Malware ".
Apalagi pada saat menginstall software untuk menarik / menyedot Bandwith secara auto. Kita lebih mengenalnya dengan sebutan Internet Download Manager (IDM).

Pada artikel sebelumnya, Kami sudah mengulas tentang blokir program pada system diskless dengan menggunakan pihak ketiga alias dengan bantuan software. Silahkan baca kembali artikel " Cara Mudah Blokir Program Pada Komputer ". Namun,masih terkendala dalam penggunaannya.

Untuk menyikapi hal tersebut,maka Kami berusaha memberikan solusi dalam setiap artikel yang Kami publish.

Ada beberapa " Cara Ampuh Blokir Aplikasi Dan Berkas Exe ". Mari Kita simak pembahasannya di bawah ini.

Memanfaatkan Local Group Policy.


  • Langkah Pertama : Windows R + gpedit.msc

Local Group Policy


  • Pilih User Configuration ---> Administrative Templates ---> Expand. Klik System maka di sebelah kanan akan muncul grid System Pilih " Don't Run specified Windows applications ".

Local Group Policy



Local Group Policy

  • Klik kanan, Don't Run Specified Windows Applications --> Edit ---> Show ---> Tulis Aplikasi Yang Akan Di blok. Lihat Gambar di bawah ini :

Local Group Policy




Memanfaatkan Windows Firewall.

Selain cara diatas, Sobat AzCom pun dapat memanfaatkan Windows Firewall. Apa kegunaan dari Windows Firewall ini ?
Windows Firewall dapat dimanfaatkan untuk mengontrol bagaimana dan kapan program atau aplikasi dapat terkoneksi ke internet atau segmen jaringan lain.

1. Inbound rules

Inbound rules adalah aturan yang berlaku untuk lalu lintas (traffic) yang datang dari internet atau dari segmen jaringan lainnya. Sebagai contoh, mengunduh (download) file dari internet termasuk ke dalam inbound rule. Klik kombinasi tombol keyboard Windows+R untuk menjalankan kotak dialog Run, ketikkan "firewall.cpl" (1) dan kemudian klik tombol OK (2) untuk membuka jendela Windows Firewall.


Maka, akan muncul kotak dialog di area sebelah kiri, klik tautan Advanced settings. Di jendela Windows Firewall with Advanced Security yang muncul, klik Inbound Rules dan kemudian pilih New Rule.

Di kotak dialog New Inbound Rule Wizard yang terbuka, pilih tombol radio (radio button) berlabel Program dan kemudian klik tombol Next.

Masih di New Inbound Rule Wizard, pilih tombol radio button berlabel," This program path " dan kemudian klik tombol Browse.
Untuk memilih program yang akan diblokir, misalnya browser Google Chrome. Di kotak dialog Open yang terbuka cari file executable (.exe) dari Chrome dan kemudian klik Open.
Kotak teks (text box) akan terisi path ke program Chrome.exe. Klik tombol Next untuk melanjutkan.
Selanjutnya, pilih tombol radio (radio button) berlabel Block The Connection dan kemudian klik tombol Next.
Pastikan Sobat AzCom memberi tanda centang / checklist  ke semua kotak centang (check box) berlabel Domain, Private dan Public dan kemudian klik tombol Next.
Beri nama inbound rule yang sedang dibuat ini, misalnya Browse Inbound dan selanjutnya klik tombol Finish.

Azrael Community : Membahas Tentang Tutorial,Software,Image Operating System,Tips n Trik,Mikrotik Dan Permasalahan Dunia Internet serta Jaringan

2. Outbound rules

Setelah pembuatan inbound rule selesai, selanjutnya Sobat AzCom perlu membuat outbound rule. Outbound rule adalah aturan yang berlaku untuk lalu lintas (traffic) yang berasal dari komputer menuju ke internet atau ke segmen jaringan lain. Sebagai contoh, permintaan membuka halaman blog Azrael Tech melalui browser termasuk outbound rule, ketika halaman Azrael Tech mulai ditampilkan di browser, termasuk inbound rule. Langkah pembuatannya sama persis.
Di jendela Windows Firewall with Advanced Security, klik Outbound Rules dan kemudian pilih New Rule.
Dan di langkah terakhir, beri nama berbeda dengan inbound rule sebelumnya, misalnya Browser Outbound dan selanjutnya klik tombol Finish.

Memanfaatkan System Registry Windows.


Apabila Sobat AzCom masih belum Familiar dengan cara pertama dan kedua. Mungkin cara yang ketiga ini sebagai alternatif atau bisa jadi jalan terakhir yang bisa digunakan.

  • Buka Notepad
  • Kemudian Copy Paste Script Di Bawah ini. Dan perlu diinget, tulisan yang Kami beri Warna,silahkan Sobat AzCom ganti dengan aplikasi yang akan di blok.


Windows Registry Editor Version 5.00


[HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer]
“DisallowRun”=dword:00000001


[HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\DisallowRun]
“0”=”Aplikasi Yang Akan Di Blok.exe”

Kemudian, Save dan beri nama dengan nama apapun (bebas) dengan akhiran .reg.

Demikianlah,pembahasan tentang, " Cara Ampuh Blokir Aplikasi Dan Berkas Exe ".
Apabila ada yang kurang dipahami ataupun ada saran,kritik dan yang lainnya. Silahkan berkomentar di kolom yang telah disediakan atau bisa langsung menuju ke FansPage Azrael Community

Regards,


Open Comments

Post a Comment for "Cara Ampuh Blokir Aplikasi & Berkas Exe"